Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2020

KESEMPATAN DAN PILIHAN

Setiap manusia punya kesempatan yang sama dalam hidupnya Kesempatan untuk menjadi lebih baik, kesempatan mendapatkan yang terbaik, kesempatan berbuat baik, berbagi, dan kesempatan lain dalam hidup. Bedanya ada manusia yang memanfaatkan kesempatan itu dengan baik, bijak dan penuh keyakinan. Ada yang mengabaikan dan menganggap remeh kesempatan tersebut. Mereka menganggap itu hanyalah hal kecil yang mungkin lain kali bisa dia dapatkan dengan lebih dari yang sekarang. Sampai akhirnya kesempatan itu hilang dari pandangannya. Dia mulai kebingungan dan menyesal pada akhirnya .. Terkadang bukan tak ingin lebih atau menginginkan yang lebih baik lagi. Tapi kenapa tak kita gunakan kesempatan yang ada untuk yang lebih lagi. Bukankah allah sudah menakar setiap apa apa yang akan kita dapat? Jika kesempatan yang baik saja kau lewati bagaimana bisa kesempatan yang lain kau dapatkan? Mungkin cerita seorang pemuda pencari kayu benar. Pernah dengar? Dia harus mendapatkan kayu dengan mencari...

Mulai dari mana?

Gambar
Titik terjenuh dalam hidup mulai terasa Merasa tak bisa melakukan apa apa selain menunggu takdir yang ada Terlalu takut untuk melangkah lebih jauh Ingin mengubah semua tapi mulai dari mana? Tau mana yang baik dan mana yang buruk. Tapi kenapa diri sendiri mudah terperangkap? Mulai bingung tujuan hidup yang sebenarnya Ingin memberontak pada siapa? Jika mau perbaiki bagaimana? Bekecambuk, membiru rasa ... Menghantam, membentur dan memaksa memutuskan Apa langkah selanjutnya? Mulai buta akan level manusia. Kelemahan seolah bermunculan mengambil sisi kesempatan dalam kesempitan. Mau melangkah maju dan berani ke arah mana? Semua terasa gelap... Inikah yang disebut kehilangan arah? Bolehkan meminta seseorang yang rela membawa lampu penerangan? Yang melangkah dari arah berbeda untuk meneruskan langkah yang sama? Bisakah ia menidurkan perasaan takut dan malu pada diri ini? Untuk menjadi yakin dan siap mengambil segala keputusan. Dan Untuk hidup yang seperti t...

MUNGKINKAH?

Ada kekhawatiran yang menggetirkan setiap harinya Ada usaha tiap harinya untuk selalu tetap biasa dan percaya Ada bisikan dan godaan tiada henti dikepala Seolah tak mau kalah akan kekuatan doa ini. Ada gelisah tiap detiknya Dan ada perasaan tak wajar tiap menitnya Jantung dan hati seolah tak mau berirama sebelum semua jelas adanya. Mata seolah terus mencari kebenaran Hati berlari dan berlindung. Pada siapa aku harus percaya? Bahkan takdir pun masih rahasia. Bagaimana jika cerita ku tak terealisasikan seperti sebelumnya? Bagaimana jika semua cerita yang telah ku lukiskan dengan banyak cinta. Hanya menjadi tulisan? Trauma besar terus bergerak dan bergejolak dalam hati dan fikiran Membisukan suara dan membungkam seribu kalimat yang ingin diutarakan? Mungkinkah kali ini takdir akan berpihak?